Pengaruh Perubahan Sudut Sirip Tepi (Tip Fin) Terhadap Kinerja Turbin Ulir

Muhammad Ridhoi Robby Alfath, Satworo Adiwodo

Abstract


Turbin ulir merupakan salah satu sarana pemanfaatan sumber energi alternatif dengan memanfaatkan energi potensial dan energi kinetik air untuk menggerakkan rotor serta memutar generator turbin. Kinerja turbin ulir dipengaruhi oleh beberapa parameter yang diantaranya adalah; diameter luar, diameter dalam, panjang rotor, sudut head, jumlah sudu, jarak pitch, dan sudut sirip tepi (tip fin). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh sudut tip fin terhadap daya mekanis dan efisiensi dari turbin ulir. Penelitian ini menggunakan metode eksperimental dan metode analisis data statistik dalam penelitian ini menggunakan Anova two way. Variabel bebas yang digunakan dalam penelitian ini adalah sudut tip fin dan debit. Pada variabel sudut tip fin, variasi yang digunakan adalah 60, 75, dan 90, serta variasi yang digunakan pada debit adalah 3 L/s, 3,5 L/s, dan 4 L/s. Hasil penelitian menunjukkan jika kinerja tertinggi dihasilkan oleh turbin ulir dengan sudut tip fin 75 dengan daya mekanis 6,486 Watt dan efisiensi 33,192% pada debit 4 L/s.


Keywords


daya mekanis; debit; efisiensi; sudut tip fin; turbin ulir



DOI: http://dx.doi.org/10.24127/trb.v12i2.2718

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Google Scholar
Dimensions
   
 
TURBO : Jurnal Program Studi Teknik Mesin
Program Studi Teknik Mesin Universitas Muhammadiyah Metro
ISSN (online) : 2477-250X
ISSN (cetak)  : 2301-6663
Editorial Address
Jl. Ki Hajar Dewantara No. 116, 15A Iringmulyo, Metro Timur, Kota Metro, Lampung
HP: 0813-6909-0367 (Bambang Surono) 
E-mail: turbo@ummetro.ac.id; turboummetro@gmail.com; al.qodimy@gmail.com, 
 

 

slot online