PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN INTRODUCTION, CONNECT, APLLY, REFLECTION AND EXTEND (ICARE) DALAM PEMBELAJARAN TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMUNIKASI

Rini Sefriani, Nizwardi Jalinus, Rijal Abdullah, Ridwan Ridwan

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh penerapan model  pembelajaran Introduction, Connect, Apply, Reflection and Extend (ICARE) terhadap hasil belajar teknologi informasi dan komunikasi kelas X SMA Negeri di Kota Padang. Metode penelitian yang digunakan adalah Quasi eksperimen dengan teknik pengambilan sampel menggunakan Purpossive Sampling. Sampel penelitian ini adalah siswa kelas X IPS 1 sebagai kelas eksperimen dan kelas X IPS 3 sebagai kelas control dengan jumlah siswa kelas eksperimen 32 siswa dan jumlah siswa kelas kontrol 32 siswa. Kelas eksperimen diberi perlakuan berupa penerapan model pembelajaran Introduction, Connect, Apply, Reflection and Extend (ICARE) dan kelas control diberi perlakuan pembelajaran konvensional. Instrumen penelitian ini adalah soal objektif sebanyak  25 butir. Hasil penelitian  menunjukkan adanya pengaruh penerapan model pembelajaran ICARE pada pembelajaran teknologi informasi dan komunikasi yaitu hasil belajar kelas eksperimen lebih tinggi di bandingkan  dengan kelas kontrol. Dengan demikian penerapan model pembelajaran Introduction, Connect, Apply, Reflection and Extend (ICARE) berpengaruh terhadap hasil belajar teknologi informasi dan komunikasi.


Keywords


Introduction, Connect, Apply, Reflection and Extend (ICARE), Learning Outcomes



DOI: http://dx.doi.org/10.24127/att.v8i1.3343

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


 

 

 

View My Stats

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.